BERITA BPSDM

UPACARA BENDERA ITU MENGANDUNG ARTI, JANGAN SAMPAI UPACARA BENDERA ITU HANYA SEBAGAI RITUAL SEMATA

 UPACARA BENDERA ITU MENGANDUNG ARTI, JANGAN SAMPAI UPACARA BENDERA ITU HANYA SEBAGAI  RITUAL SEMATA

Jakarta – Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemendagri, Drs. Dindin Wahidin, M.Si, saat bertindak sebagai Inspektur Upacara bendera Senin 21 Januari 2019 yang dihadiri para Para Pejabat Eselon I, II III dan IV, Pejabat Fungsional, Widyaiswara, para Staf serta Supporting Staf di lingkungan BPSDM Kemendagri.

Dalam amanatnya Sekretaris BPSDM Kemendagri menyampaikan bahwa pentingnya upacara itu adalah agar bersama-sama dapat memaknai arti upacara Bendera, sebagai penyampaian berbagai informasi, serta sebagai ajang silaturahmi seluruh jajaran di lingkungan BPSDM Kemendagri. “Kita semua dituntut agar mengisi kemerdekaan yang telah dicapai oleh para pejuang kita yang mengantarkan kita kedepan pintu gerbang kemerdekaan Indonesia salah satunya dengan menjalankan tugas pokok, fungsi dan peran kita masing-masing. Kita awali tahun 2019 ini dengan melaksanakan tugas sebaik-baiknya dengan Penguatan Program-Program kegiatan Pengembangan Sumber Daya Manusia”, ungkap Dindin Wahidin. (LMK)