BERITA BPSDM

KITA HARUS LAKUKAN TEROBOSAN, INOVASI, DALAM PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA

KITA HARUS LAKUKAN TEROBOSAN, INOVASI, DALAM PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA

JAKARTA - Rutinitas upacara bendera dilingkungan BPSDM Kemendagri. Dalam upacara pada hari ini Senin (15/7/2019) oleh Bapak Kepala Badan Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd sebagai Inspektur upacara dan sebagai pemimpin upacara oleh Drs. Endang Dwikorachmat, M.M. Dalam amanatnya beliau menyebutkan beberapa hal yang disampaikan oleh Bapak Kepala Badan Drs. H. Teguh Setyabudi, M.Pd yaitu :

  1. Menggaris bawahi pidato Presiden terpilih periode 2019 – 2024. Bapak Presiden dalam pidatonya terkait visi dan misi 2019 – 2024 menyatakan bahwasannya saat ini merupakan waktu yang sungguh harus kita cermati bersama. Banyak hal yang tidak bisa diprediksi di zaman globalisasi ini. Oleh karena itu kita tidak bisa berfikir, bekerja, dengan cara – cara biasa. Kita tidak lagi bisa berfikir dengan cara- cara yang linier, dengan kerja yang rutin, dengan pola-pola yang lama, dengan paradigma-paradigma yang lama. Kita harus berubah. Kita harus lakukan terobosan, harus melakukan inovasi, termasuk dalam pengembangan sumber daya manusia. Saya minta kepada seluruh ASN untuk betul-betul mencermati, mempedomani, dan menindak lanjuti terkait pidato Bapak Jokowi Widodo dam visi misinya 5 (lima) tahun kedepan. Mari kita lakukan inovasi dan merubah cara-cara yang lama dan jangan puas dengan pola kerja selama ini atau jangan puas dengan diklat-diklat saja. Kita harus melangkah dan benar-benar komitmen untuk mewujudkan ASN pemerintahan yang kompeten dan profesional. Hendaknya pengembangan ASN harus lebih efektif, simple, terencana, dan berjenjang oleh karena itu dalam penyusunan program kegiatan RAPBN 2020 hendaknya betul-betul menyusun program kegiatan yang searah visi misi 5 (lima) tahun kedepan.     
  2. Terkait Reformasi Birokrasi diminta agar semuanya mendukung dan benar-benar mencermati. Terkait penilaian pelaksanaan reformasi birokrasi ada saat tertentu  dari kemenpan RB akan datang dan melakukan penilaian serta evaluasi dan mereka datang dan belum tentu dengan secara formal dengan pakaian dinas dan mereka akan datang sewaktu-waktu di lingkungan kita BPSDM Kemendagri. Mungkin akan bicara pada anda semua terkait tugas pokok dan fungsi kita sendiri oleh karena itu jangan sampai tidak tahu tugas pokok fungsi kita sendiri.
  3. Mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh ASN BPSDM yang telah menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) atau LKSN.