BERITA BPSDM

LAKUKAN INOVASI PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA, JANGAN SAMPAI TERGILAS OLEH PERKEMBANGAN ZAMAN

LAKUKAN INOVASI PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA, JANGAN SAMPAI TERGILAS OLEH PERKEMBANGAN ZAMAN

JAKARTA – BPSDM Kemendagri melaksanakan upacara perdana tahun 2019 hari Rabu (02/01/19) dengan Inspektur Upacara Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Teguh Setyabudi; sedangkan yang bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Sam Salengke, Kepala Subbidang Kurikulum dan Modul pada Bidang Kurikulum dan Teknologi Pembelajaran Pusat Standarisasi dan Sertifikasi; dan dihadiri oleh para Widyaiswara; pejabat struktural; pejabat fungsional; dan seluruh pegawai yang berkantor di BPSDM Kemendagri Kalibata.

Dalam upacara tersebut, Kepala BPSDM Kemendagri menyampaikan apresiasinya kepada para peserta upacara yang tetap semangat mengikuti upacara hari ini. Teguh menyampaikan, bahwa saat ini BPSDM Kemendagri memiliki tantangan pada tingkat Nasional, Regional, dan Sektoral, dimana tuntutan perkembangan zaman menjadi lebih kompleks sehingga menuntut kita untuk dapat berubah meninggalkan pola pikir lama menjadi pola pikir baru yang akan menjadi lebih efektif dan efisien untuk diaplikasikan di zaman sekarang. “Upayakan inovasi, jangan monoton dan linear dalam mengupayakan pengembangan sumber daya manusia, karena perubahan yang terjadi, terjadi setiap saat” ujar Teguh. Oleh sebab itu, beliau berharap kepada seluruh peserta upacara untuk dapat mengembangkan cara-cara baru dan berinovasi dalam pengembangan kompetensi yang dimilikinya. “Cara kita melaksanakan pengembangan komptensi SDM harus berubah, begitu pula pengembangan cara yg dimiliki oleh para widyaiswara, dan juga dengan sarana prasarana yang ada” tambahnya.

Beliau menekankan, “Jangan sampai tergilas oleh perkembangan zaman, Saya sangat mengapresiasi inovasi-inovasi yang ada di BPSDM Kemendagri, akan tetapi harus lebih dapat mengembangkan perubahan atau inovasi berdasarkan data atau kajian yang ada”. Untuk itu, Kepala BPSDM Kemendagri menghimbau kepada seluruh pengelola Pengembangan Sumber Daya Manusia untuk dapat memiliki dan menyajikan data secara lengkap. Selain itu Beliau berharap dan mendorong kepada agent of change BPSDM Kemendagri yang sudah terbentuk untuk dapat menjadi pionir perubahan dan memberikan inovasi-inovasi untuk kemajuan BPSDM Kemendagri.

Dalam menutup sambutannya, Kepala BPSDM Kemendagri menghimbau kepada seluruh bidang pengelola Pengembangan Sumber Daya Manusia agar pada penyusunan RAPBN TA 2020 dapat melakukan pengembangan dan berinovasi pada program-program yang akan dilaksanakan di tahun 2020. Selain itu, karena sekarang sudah memasuki triwulan ke 3 Tahun Anggaran 2019, Kepala BPSDM Kemendagri meminta kepada seluruh jajaran untuk segera memetakan kegiatan yang sudah maupun yang belum dilaksanakan, jangan sampai ada administrasi keuangan maupun fisik yang terlewat. (A018)