Makassar - “Tingkatkan kualitas diri, tunjukkan kinerja yang profesional dan akuntabel sehingga dapat tercipta pelayanan yang prima kepada masyarakat“, demikian penegasan Pelaksana Tugas Kepala PPSDM Regional Makassar Wahyu Widayat, ST, MT dalam pengarahannya pada Pembukaan Pelatihan Dasar CPNS Golongan II Angkatan II dan III serta Golongan III Angkatan IV Tahun 2019 yang bertempat di Hotel Traveller Jl. Lamaddukelleng Makassar Senin, 16 September 2019. Jadilah PNS dengan bekal kompetensi dan integritas moral sehingga saudara dapat menjadi PNS yang kompoten, profesional dan kompetitif serta inovatif.”, tegas Wahyu Widayat.
Seluruh peserta Latsar tidak berhenti menggali ilmu pengetahuan, meningkatkan kualitas diri dan mengikuti perubahan secara terus menerus, serta terus berinovasi secara professional. Selanjutnya, Kepala PPSDM juga mengingatkan peserta agar ikut menjaga kebersihan, sopan santun, etika selama proses pelatihan. Kepala PPSDM menyampaikan bahwa Beliau bersama jajarannya dan juga para widyaiswara siap untuk membentuk karakter (character building) peserta selama proses pelatihan. Jaga selalu kesehatan karena setelah proses pelatihan selesai kesehatan jasmani akan mengantarkan saudara untuk menjadi PNS 100%,” harap Wahyu Widayat.
Dengan mengikuti Latsar CPNS dan nantinya setelah diangkat menjadi PNS dan mulai aktif bekerja, ilmu yang didapatkan selama pelatihan dapat diimplementasikan. Saya menekankan agar peserta memiliki komitmen dan dedikasi yang baik selama mengikuti Latsar maupun setelah pelaksanaan Latsar dalam rangka peningkatan kinerja”, ujar Wahyu Widayat.
Disamping itu, peserta Latsar CPNS yang telah diangkat menjadi PNS nantinya diharapkan dapat menjadi teladan bagi masyarakat di sekitarnya, ASN yang harus bertindak sejalan dengan norma yang ada serta menjunjung tinggi etika profesi”, tutup Wahyu Widayat.
Sementara itu Kabid Pengembangan Kompetensi Bupati KDH/Wakil Bupati KDH, DPRD & Lurah, Kompentensi Fungsional dan Kompetensi Pelaksana, Drs. H. Rustam, M.Si dalam laporannya menyampaikan tujuan Pelatihan Dasar CPNS adalah untuk mengembangkan kompetensi CPNS yang dilakukan secara terintegrasi, yakni; Menunjukkan sikap perilaku bela negara; Mengaktualisasikan nilai-nilai dasar PNS dalam pelaksanaan tugas jabatannya; Mengaktualisasikan kedudukan dan peran PNS dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia; dan Menunjukkan penguasaan Kompetensi Teknis yang dibutuhkan sesuai dengan bidang tugas.
Sedangkan Sasaran Penyelenggaraan Pelatihan Dasar CPNS Golongan III dan II ini adalah terwujudnya CPNS yang dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat “, lanjutnya.
Adapun Kurikulum Latsar ini terdiri dari 4 (Empat) Agenda yaitu : Agenda Sikap Perilaku dan Bela Negara, Agenda Nilai-Nilai Dasar PNS, Agenda Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI, dan Habituasi.
Lebih lanjut H. Rustam mengatakan bahwa Pelatihan Dasar bagi CPNS Golongan III dan II ini akan berlangsung dari tanggal 16 September sampai dengan 23 November 2019 bertempat di Hotel Traveller Jl. Lamaddukelleng Makassar dan diikuti oleh 112 (Seratus Dua Belas) Orang yang seluruhnya adalah Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Kutai Barat, Sinjai, Toraja Utara, Paser, Barru dan KPU Kalimantan Timur.
Diakhir laporannya H. Rustam menyebutkan tenaga pengajar dalam pelaksanaan Latsar ini terdiri dari Unsur Pejabat Struktural dan Fungsional Widyaiswara PPSDM Regional Makassar dan Pejabat/Tenaga Ahli dari Instansi terkait.