BERITA BPSDM

Para Pegawai BPSDM Kemendagri Tetap Jaga Kebugaran Tubuh Selama Pandemi Covid-19

Para Pegawai BPSDM Kemendagri Tetap Jaga Kebugaran Tubuh Selama Pandemi Covid-19

Jakarta – Pegawai BPSDM Kemendagri melaksanakan apel dan senam pagi pada Jumat, 17 Juli 2020, di Lapangan BPSDM Kemendagri. Acara tersebut dimulai pada pukul 08.00 WIB dan dipimpin oleh Dindin Wahidin, Sekretaris BPSDM Kemendagri, dan diikuti oleh seluruh pegawai BPSDM Kemendagri.

Kegiatan apel dan senam pagi ini dilaksanakan sesuai dengan Surat Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Nomor S.6.17.1/MENPORA/VI/2020 tanggal 17 Juni 2020 Perihal Himbauan untuk Menggiatkan Kembali Senam Bersama di Setiap Hari Jum’at Pagi dan Surat Sekretaris Jenderal Kemendagri Nomor 426/3952/SJ tanggal 08 Juli 2020 tentang Himbauan Pelaksanaan Kegiatan Senam Pagi.

Selain itu dalam melaksanakan kegiatan senam pagi tersebut, tetap diberlakukan protokol kesehatan antara lain:

  1. Dilakukan pengukuran suhu badan sebelum mengikuti senam bersama oleh petugas yang ditunjuk;
  2. Tetap menggunakan masker pada saat mengikuti kegiatan senam pagi;
  3. Tetap menerapkan physical distancing selama mengikuti kegiatan senam pagi.

Semoga dengan mengikuti senam pagi bersama ini dapat meningkatkan imunitas dan kebugaran tubuh serta kondisi fisik dan mental yang prima bagi pegawai di lingkungan BPSDM Kemendagri dalam masa pandemik Covid-19 dalam menuju new-normal life (tatanan kehidupan baru) di Indonesia.