JAKARTA – Rapat evaluasi program pengembangan SDM T.A 2020 dan penyerahan DIPA T.A 2021 diadakan di ruang Cendrawasih Gedung A lantai 2 BPSDM Kemendagri pada hari kamis, 26 November 2020. Rapat ini di buka dengan membaca basmallah lalu dilanjutkan dengan sambutan dan arahan dari Bapak Dr.Hamdani, MM, M. Si selaku Plh. Kepala BPSDM Kemendagri dan didampingi juga oleh Bapak Sukoyo, S.H, M.Si selaku Sekretaris BPSDM Kemendagri. Dalam acara tersebut juga di hadiiri oleh Kepala Pusat Ruang Lingkup BPSDM Kemendagri, Kepala Pusat Regional Bandung, Kepala Pusat Regional Bukit tinggi, Kepala Pusat Regional Makassar, Kepala Pusat Regional Yogya, Balai Rohil dan Pejabat Struktual & Fungsional di ruang lingkup Kemendagri.
Dalam Rapat tersebut membahas Realisasi Anggaran Kemendagri T.A 2020, Realisasi Per Sumber Dana, Realisasi Satker per jenis belanja. Evaluasi dari Plh. Kepala BPSDM yang memaparkan Realisasi Kemendagri s.d 25 November 2020 berada pada peringkat 4 dari 85 K/L dan juga pada kategori pagu sedang realisasi Kemendagri berada pada peringkat 2 dari 18 K/L .
Di akhir acara penyerahan DIPA dari Plh. Kepala BPSDM kepada :
- Sukoyo,S,H, M.Si - Sekretaris BPSDM
- Dr. Dra. Hj. Endang try Setyasih - Kepala Pusat Standarisasi dan Sertifikasi diwakilkan Yuddy Kuswanto,S.Sos Kabag Perencanaan BPSDM
- Dr. Dra. Rochayati Basra, M.Pd - Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi Pemerintahan Diwakilkan Drs. Saimona Pardano P.W.S
- Dr. Dra. Hj. Erliani Budi Lestari, M.Si - Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi Kepamongprajaan dan Manajemen Kepemimpinan
- Sukoyo, S.H, M.Si - Plt. Kepala Pusat Pengembangan Kompetensi Fungsional & Teknis
- T R fahrul Falah, S.Sos, M.Si - Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Diwakilkan Drs. H. Rustam,
M.Si Regional Makassar
- Ir. R. Agus Irawan, MP - Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Regional Yogyakarta
- Drs. H. Yudia Ramli, M.Si - Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Regional Bandung
- Drs. Ahmad, M.M - Plt. Kepala Pusat Pengembangan Sumber daya Manusia Regional Bukit Tinggi
- Drs. Ahmad, M.M - Kepala Balai PK Satpol PP dan Damkar
Adapun anggaran realisasi per sumber dana PNBP dengan realisasi PNBP sebesar Rp. 14,517,583,268, sisa PNBP sebesar Rp. 8,761,277,752, Pagu PNBP sebesar Rp. 23.278.887.000 atau dalam persentase realisasi yaitu 42.34% , sisa yaitu 37.64%.Rapat ini ditutup dengan foto bersama dengan Bapak Plh. Kepala BPSDM dengan tetap menjaga jarak sesuai dengan protokol kesehatan.