Yogyakarta – Kementerian Dalam Negeri melalui Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Kemendagri Yogyakarta, menggelar Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (Latsar CPNS) Formasi Umum Gelombang ke-V, Golongan II Angkatan IV s.d. XI, Senin (19/09/2022).
Dalam sambutannya, Kepala PPSDM Kemendagri Yogyakarta, Agus Irawan, menyampaikan selamat kepada seluruh peserta CPNS yang mengikuti Latsar CPNS dan apresiasi terhadap BKPSDM Kab. Semarang, BKPSDM Kab. Brebes, BKSDM Kab Rembang , BKPSDM Kota Kediri dan BKPSDM Kab Bojonegoro, serta para peserta Latsar CPNS.
Lebih lanjut, ia menekankan kepada seluruh peserta ke depannya dapat membangun karakter kepribadian yang semakin berintegritas sebagai PNS dan terapkan nilai-nilai dasar ASN BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif).
“Melalui penyelenggaraan Latsar CPNS, para peserta dapat mengembangkan karakter kepribadian ASN yg berintegritas, memiliki semangat nasionalisme dan kebangsaan serta memperkuat profesionalisme dan kompetensi bidang,” pungkasnya.
Selain itu, itu para peserta Latsar CPNS dituntut untuk dapat menginternalisasi dan menerapkan nilai-nilai dasar ASN BerAKHLAK dan employer branding bangga melayani bangsa sebagai fondasi budaya kerja dalam pelaksanaan tugas di instansi masing-masing dan memberikan pelayanan publik yang berkualitas serta peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Saya berharap sebagai aparatur birokrasi harus dapat bangga melayani bangsa sebagai fondasi budaya kerja dalam pelaksanaan tugas di instansi masing-masing dan memberikan pelayanan publik yang berkualitas serta peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.
Sebelum menutup, ia juga menekankan seluruh peserta Latsar dapat memiliki mindset, pola sikap dan pola tindak untuk melayani dan tidak terjebak pada pola kerja rutinitas namun harus dapat adaptif dan inovatif dengan dinamika lingkungan strategis di era disruptif yang sangat pesat.
(Penulis: Silvany Dianita – Humas BPSDM Kemendagri)