BERITA BPSDM

Target Serapan BPSDM Kemendagri Tahun ini Tak Boleh Merosot, Lusje Anneke: Minimal Rangking Dua

Target Serapan BPSDM Kemendagri Tahun ini Tak Boleh Merosot, Lusje Anneke: Minimal Rangking Dua

Jakarta - Kepala Pusat Standardisasi dan Sertifikasi Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kemendagri, Lusje Anneke Tabalujan menekankan bahwa, target serapan di tahun 2023 BPSDM Kemendagri, berusaha mencapai lebih dari 99 persen. 

Pada tahun sebelumnya, BPSDM Kemendagri meraih peringkat ke 4 dari 11 Komponen dan Unit yang ada di Kemendagri (Kementerian Dalam Negeri).

"Mudah-mudahan tahun ini minimal rangking dua ya," kata Lusje Anneke Tabalujan saat memberi sambutan di apel pagi pada Senin, (16/01/2023).

Menyikapi target tersebut, Lusje Anneke Tabalujan mendorong agar para ASN (Aparatur Sipil Negara) yang ada di lingkup BPSDM Kemendagri segera mengeksekusi kegiatan atau agenda yang sudah terjadwal, khususnya pada Triwulan Pertama.

Menurut Lusje, serapan Triwulan Pertama harus mencapai lebih dari 20 persen. 

Lusje Anneke Tabalujan juga meminta kegiatan yang ada di awal tahun ini segera dilaksanakan. Pasalnya, Mendagri Tito karnavian dan Sekretaris Jenderal Suhajar Diantoro akan melakukan evaluasi.

"Biasanya dari pak Menteri dan pak Sekjen akan melakukan evaluasi di Triwulan pertama. Bagi yang serapannya tidak mencapai 20 persen ke atas maka akan dipanggil seperti tahun kemarin," tuturnya.

(Penulis: VIA )